3 Cara Mudah Restore Data Xiaomi
Setelah sebelumnya saya membahas tentang cara backup data xiaomi dan reset hp xiaomi redmi note 9 & 9 pro. Tidak lengkap jika saya tidak membahas cara untuk restore hp xiaomi tersebut. Oleh karena itu, saya akan berbagi pengalaman tentang melakukan restore atau memulihkan data pada hp xiaomi.
Restore merupakan sebuah proses pengembalian data yang sudah di backup. Oleh karena itulah, proses ini disebut dengan pemulihan data. Biasanya proses pemulihan data tersebut dilakukan setelah kita melakukan reset hp xiaomi kita.
Proses restore data ini bisa kita lakukan dengan mudah, hanya dengan beberapa langkah kita sudah bisa mengembalikan semua data yang sudah kita backup setelah kita melakukan hard reset pada ponsel xiaomi kita.
Cara Mudah Restore Data Xiaomi
Untuk memulihkan data xiaomi ini bisa kita lakukan dengan berbagai cara dan tentunya bisa ktia lakukan dengan mudah. Jika merasa kebingungan, mari simak berikut ini caranya :
1. Cara Restore Data Xiaomi Secara Lokal
Cara yang pertama, bisa kita lakukan apabila kita melakukan backup data secara lokal atau bisa disebut dengan mencadangkan pada memory internal.
Untuk memulihkan datanya, bisa kita lakukan sebagai berikut ini :
1. Silahkan buka pengaturan ponsel anda. Setelah itu, silahkan pilih " Tentang Ponsel ".
2. Kemudian pilih menu " Cadangkan & Pulihkan ".
3. Lalu pilih " Perangkat Seluler ".
4. Disini silahkan pilih menu " Pemulihan ", Lalu pilih file pemulihannya.
5. Lalu pilih " Pulihkan " dan tunggu proses pemulihan sampai selesai.
2. Cara Restore Data Xiaomi Melalui PC
Cara yang kedua ini bisa kita lakukan ketika file cadangan atau backup kita sudah kita salin pada flashdisk, komputer maupun di upload pada google drive.
Untuk memulihkan datanya, bisa kita lakukan sebagai berikut ini :
1. Silahkan hubungkan hp xiaomi anda ke PC/Flashdisk OTG.
2. Silahkan salin kembali file backup kemudian simpan di Memori Internal/MUIU/BACKUP.
3. Jika sudah, cara pemulihannya sama seperti cara yang pertama yaitu secara lokal. Silahkan ikuti kembali langkah langkahnya pada metode pertama.
3. Cara Restore Data Xiaomi Dari Mi Cloud
Yang ketiga merupakan cara pemulihan apabila kita mencadangkan secara online yaitu menggunakan Mi Cloud.
Untuk memulihkan datanya, bisa kita lakukan sebagai berikut ini :
1. Silahkan buka pengaturan ponsel anda. Setelah itu, silahkan pilih " Tentang Ponsel ".
2. Kemudian pilih menu " Cadangkan & Pulihkan ".
3. Disini silahkan gulir ke bawah kemudian pilih " Xiaomi Cloud ".
4. Setelah itu, pilih " Kelola data Cloud ".
5. Pilih berkas pemulihan anda.
6. Lalu ketuk file nya dan " Pulihkan ".
Penutup
Demikianlah yang dapat saya bagikan seputar cara restore data xiaomi yang sudah kita backup. Dengan demikian kini kita tidak perlu lagi kebingungan jika mengalami hal tersebut.
Selamat Mencoba :)











Posting Komentar
Posting Komentar